Kamis, 07 Februari 2013

Bulu Tangkis Kampung 18

   Bulu tangkis yang sering disebut dengan badminton merupakan salah satu olahraga yang diminati oleh warga kampoeng 18. Kegiatan yang dilakukan tiap Senin malam dan Jum'at malam mulai dari jam 19.30 WIB sampai selesai yang bertempat di Balai RK RW Rejowinangun diminati tidak hanya usia bapak-bapak atau ibu-ibu tetapi di kampoeng 18 ini olahraga badminton ini juga sangat diminati oleh pemuda kampoeng 18. Olahraga ini merupakan sarana untuk komunikasi antar warga kampung dan sebagai sarana dalam membentuk hidup yang sehat sehingga dengan ini harapannya warga kampoeng 18 sehat dengan berolahraga.

Visi dan Misi Kampung

Visi dan Misi Kampoeng 18 sesuai yang telah dicanangkan pemerintah kota Jogja, yaitu:

Visi Segoro Amarto
Sedaya Nyawiji Rila Gumreget
Ambangun Diri Lan Nagari
” Bersama Bersatu Ikhlas untuk Membangun Diri dan Negara “

Misi Segoro Amarto
* Menanamkan Nilai-nilai Luhur Segoro Amarto
* Mengembangkan Gerakan Segoro Amarto di Tingkat Basis
* Meningkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Kegiatan pembangunan,Khususnya  Penanggulangan Kemiskinan

Jiwa Yang Dibangun Dalam Segoro Amarto
* Kemandirian
* Kedisiplinan
* Kepedulian
* Kebersamaan
Moto Mengedepankan Kata KITA daripada AKU. Harapannya dengan moto ini sebuah kebersamaan antar warga dapat terbangun di kampung RT 18.

Balai Kampoeng 18

     Pembangunan Balai Kampoeng 18 telah memasuki tahap penyelesaian bagian belakang dan taman. Balai kampoeng 18 yang bertujuan sebagai tempat kumpulnya warga kampoeng dan rembug kampoeng telah hampir selesai. Selain itu, Balai kampoeng 18 ini